Kamis, 29 Agustus 2013

Resep Tumis Sawi

Resep Bunda - Sawi, merupakan sayuran yang kaya akan vitamin dan serat yang penting bagi tubuh. Dipercaya sawi hijau mampu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Juga mampu mencegah osteoporosis karena kandungan kalsium-nya yang tinggi. Saat berpuasa, tubuh akan kekurangan asupan air pada jam-jam tertentu. Akibatnya sering timbul keluhan sembelit. Untuk itu menngkonsumsi makanan yang banyak mengandung serat seperti dalam sawi hijau sangat disarankan.

Bahan-bahan:

    300 gr sawi hijau
    6 buah cabai merah keriting, iris serong
    6 buah cabai rawit, iris serong
    2 buah tomat
    3 siung bawang putih
    5 butir bawang merah
    1 lembar daun salam
    1 cm lengkuas
    ½ sachet bumbu penyedap rasa udang
    1 sdt garam
     ½ sdt gula
     3 siung bawang putih, cincang, goreng kering


Cara membuat:
 

1. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai merah dan cabai rawit, daun salam dan lengkuas.
2. Masukkan sawi, tumis hingga sedikit layu.
3. Beri garam, bumbu penyedap, dan gula. Angkat, taburi dengan bawang putih goreng, sajikan hangat.

Makanan berwarna hijau terkadang tidak disukai anak, sehingga mereka malas mengonsumsi sayur ini. Agar lebih menarik bagi anak-anak, anda bisa menambahkan bakso sapi atau bahan pelengkap lainnya yang disukai oleh anak anda. Selamat berkreasi dengan resep tumis sawi yang kami sajikan, semoga anda menyukainya.

Note:
Tips saat mengolah sawi hijau, agar rasa pahit dari sayur ini tidak terlalu terasa, sebaiknya menggunakan sedikit lebih banyak bawang putih cincang yang di goreng sebagai taburan. Rasa bawang putih yang gurih akan membuat rasa pahit dari sawi hijau sedikit tersamarkan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Resep Bunda - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger